Usai turun minum, PSM Makassar yang ditunggangi oleh karetaker Syamsuddin Botola harus memutar otak untuk mengandalkan sejumlah pemain yang ada.

Di sisi lain, Persela Lamongan yang melihat celah pada permainan PSM Makassar mencoba sedikit menambah daya gedor. Alhasil, Laskar Joko Tingkir mampu mencetak gol Jabar Sharza di menit ke-48′. Skor 1-0.

Ketinggalan satu gol, PSM Makassar yang kehilangan sejumlah pemain kuncinya mencoba membangun serangan melalui sisi sayap Persela Lamongan.

Upaya PSM Makassar untuk menyamakan skor berbuah manis ketika Rizky Eka yang memaksa masuk ke kotak pinalti Persela harus dijaga oleh tiga pemain sekaligus, sebelum akhirnya dilanggar dan menjadi hadiah pinalti bagi Juku Eja.

Susanto Tan yang ditunjuk menjadi algojo tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut di menit ke-61′ laga, sehingga merubah skor menjadi sama kuat 1-1.

Memasuki 20 menit akhir laga, permainan kedua tim berjalan alot dan menurunkan intensitas serangan. Sejumlah peluang baik dari Persela maupun PSM Makassar belum mampu dimanfaatkan untuk dikonversi sebagai gol.

Hasilnya, hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan ditiup oleh wasit, skor sama kuat 1-1 bertahan bagi kedua tim.

Hasil seri ini membuat PSM Makassar tertahan di peringkat ke-9 sementara BRI Liga 1 2021/22 dengan mengumpulkan nilai angka 19 poin.

Sementara itu, Persela Lamongan harus juga tertahan posisi ke-14 klasemen setelah hanya mampu mengumpulkan nilai 11 poin dari limabelas laga yang telah dimainkannya.

Baca Juga: Hasil Aston Villa vs Manchester City: The Citizens Tekuk Steven Gerrard dkk

Hasil ini juga memperpanjang rekor Persela dan PSM Makassar yang sama-sama belum mampu meraih kemenangan pada lima pertandingan terakhir.

Highlight Persela vs PSM Makassar